26.7 C
Manokwari
Rabu, Oktober 15, 2025
26.7 C
Manokwari
More

    Kejar Target Herd Immunity, Polres Manokwari Percepat Vaksinasi

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com – Polres Manokwari terus menggelar vaksinasi di berbagai tempat. Upaya ini guna mendukung target kekebalan komunal di masyarakat.

    Kapolres Manokwari AKBP Dadang Kurniawan mengatakan, vaksinasi merupakan program nasional. Pihaknya melakukan percepatan untuk memenuhi target herd immunity.

    “Kita akan terus menggelar vaksinasi agar target herd immunity bisa terwujud seperti yang sudah ditargetkan oleh pemda. Mari mendukung program vaksinasi agar pandemi cepat berlalu dan semuanya dapat normal kembali,” ujar Dadang, Rabu (17/11/2021).

    Baca juga:  KONI Papua Barat Siapkan Bonus untuk Atlet Peraih Medali PON, Berapa Nilainya?

    Dijelaskannya, sejumlah tempat menjadi sasaran gerai vaksinasi Polres Manokwari. Vaksinasi dilakukan berpindah-pindah.

    Baca juga:  Pimpin Upacara HKN Ke-58, Wabup Manokwari Sampaikan Enam Pilar Transformasi Kesehatan

    “Kita laksanakan vaksinasi mulai dari rumah ibadah, sekolah dan beberapa tempat lainnya. Termasuk di lingkungan Lembaga Pemasyarakatan (LP),” sambung dia.

    Dadang menjelaskan, Polres tak berhenti sosialisasi. Pihaknya terus mengajak masyarakat agar mau divaksin.

    “Kami selalu meyakinkan masyarakat bahwa vaksin ini aman dan halal. Masyarakat tidak perlu khawatir karena vaksinasi ini untuk kita bersama,” jelasnya.

    Baca juga:  Polisi Limpahkan Kasus Korupsi Dana Desa Kampung Bakaro ke Kejaksaan

    Pemda Manokwari sendiri menargetkan hingga akhir tahun cakupan vaksinasi bisa menyentuh angka 70 persen. Saat ini capaian sudah sekitar 62 persen. (LP3/Red)

    Latest articles

    PELNI sulap KM Sinabung jadi hotel, Siap Muat Lebih Dari Seribu...

    0
    MANOKWARI, Linkpapua.id-PT Pelayaran Nasional Indonesia (PELNI) menyulap KM Sinabung menjadi hotel terapung berkapasitas 1.800 orang untuk mendukung perayaan 100 tahun peradaban di Kabupaten Teluk...

    More like this

    PELNI sulap KM Sinabung jadi hotel, Siap Muat Lebih Dari Seribu Penumpang

    MANOKWARI, Linkpapua.id-PT Pelayaran Nasional Indonesia (PELNI) menyulap KM Sinabung menjadi hotel terapung berkapasitas 1.800...

    Lewat Kemah Ceria, Wabup Joko Lingara Ajak Anak Teluk Bintuni Mandiri

    TELUK BINTUNI, LinkPapua.id - Wakil Bupati (Wabup) Teluk Bintuni, Joko Lingara, mengajak anak-anak di...

    Program Makan Bergizi Gratis Sentuh 31 Juta Penerima, Realisasi Rp20,6 Triliun

    JAKARTA, LinkPapua.id - Program prioritas pemerintah Makan Bergizi Gratis (MBG) telah menjangkau lebih dari...