24.3 C
Manokwari
Rabu, Oktober 1, 2025
24.3 C
Manokwari

Search for an article

More

    Mugiyono dan Caleg PKS Kampanye Marathon di Manokwari Selatan

    Published on

    MANOKWARI, Linkpapua.com- Calon Anggota Legislatif dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Papua Barat yaitu Mugiyono, S.Hut (Calon Anggota DPR-RI), Wahyudi (Calon Anggota DPR Provinsi) dan Mozart Rumander Caleg DPRD Kabupaten dapil Manokwari Selatan secara marathon mendatangi 3 kampung di Manokwari Selatan Rabu (24/1/2024).

    Dalam kesempatan tersebut para caleg memperkenalkan diri sekaligus mendengarkan apa yang menjadi aspirasi masyarakat. 3 kampung/dusun yang didatangi yaitu Kampung Abreso Distrik Ransiki, Dusun WARIAP Kampung Dembek distrik Momi Waren, dan Kampung Demini Distrik Momi Waren.

    ” Bapak dan ibu jangan ada yang golput pada 14 Februari nanti. Suara kita menentukan siapa yang akan mewakili dan menyuarakan aspirasi kita baik di Pusat, Provinsi hingga di Kabupaten,” ujar caleg DPR RI PKS Mugiyono.

    Dalam kesempatan tersebut, sejumlah aspirasi disampaikan oleh warga, diantaranya dari Kepala Suku Sough Manokwari Selatan Yance Mandacan.

    “PKS ibarat seperti jembatan, jika tidak ada jembatan nya maka kendaraan kami tidak bisa berjalan dengan baik, sebaliknya, jika kendaraannya telah ada maka kami juga akan semakin mudah utk bisa menjalankannya,” ujar Yance.

    Sementara itu, salah satu tokoh Kampung Abreso menilai PKS telah berkontribusi di Kabupaten Manokwari Selatan. Masyarakat juga berharap para caleg PKS memperhatikan rumah warga yang tidak layak huni dan pemuda- pemuda asli Papua yang sedang tes TNI/polri jalur otsus.(LP3/Red)

    Latest articles

    DPRK Sentil RPJMD Teluk Wondama, Desak Atasi Ketimpangan Pendidikan-Pembangunan

    0
    TELUK WONDAMA, LinkPapua.id - DPRK Teluk Wondama, Papua Barat, menyoroti masih tingginya ketimpangan layanan pendidikan, kesehatan, dan pembangunan ekonomi antarwilayah. DPRK mendesak agar RPJMD...

    More like this

    DPRK Sentil RPJMD Teluk Wondama, Desak Atasi Ketimpangan Pendidikan-Pembangunan

    TELUK WONDAMA, LinkPapua.id - DPRK Teluk Wondama, Papua Barat, menyoroti masih tingginya ketimpangan layanan...

    Sambut Program Kemenkeu, DPR Papua Barat Pastikan Bank Tak Persulit UMKM Lokal

    MANOKWARI, LinkPapua.id - DPR Papua Barat akan memanggil pimpinan perbankan untuk membahas akses modal...

    Polres Fakfak Kerahkan Personel Amankan MTQ XI

    FAKFAK, Linkpapua.id – Kepolisian Resor Fakfak menurunkan sebanyak 52 personel dalam rangka pengamanan Musabaqah...
    Exit mobile version